Satpam Perumahan Tewas dipatuk Ular yang di Anggap tidak berbisa -->

Satpam Perumahan Tewas dipatuk Ular yang di Anggap tidak berbisa

23 Aug 2019, August 23, 2019
gambar dari @nenk_update

PCN MEDIA,Banten.Awal nya Ular di anggap sepele dan buat bercandaan karena dikira tidak berbisa tapi pegangan nya meleset lalu Ular menggigit Satpam yang sedang bertugas menjaga Perumahan hingga menyebabkan kematian...⁣

Kronologi :⁣

Satpam Perumahan Gading Serpong Tangerang Tewas Dipatuk Ular (22/08/2019)⁣

Seorang Satpam di Perumahan Cluster Michelia, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang bernama Iskandar tewas mengenaskan. Diduga pria tersebut meninggal setelah dipatuk ular.⁣

Dimana sebelumnya korban menganggap ular motif belang-belang itu tak berbisa dan kemudian mematuknya, nahas nyawa pria tersebut melayang meski sempat dilarikan ke rumah sakit.⁣

Berdasarkan surat laporan yang dikeluarkan dari pihak perumahan pada mula kejadian, ada ular belang yang masuk ke rumah milik Ismail di perumahan Michelia 8 nomor 2, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang.⁣

Baca Juga:Milenial Influencer Sherly annavita yang membuat kagum Penonton di ILC,Tv one

Mendengar hal itu, sontak saja Iskandar yang merupakan petugas keamanan sekitar langsung mengamankan ular tersebut dengan sapu dengan cara menjepit kepala ular itu untuk dipegang kepalanya.⁣

“Namun sayang, pegangannya itu meleset sehingga tangan satpam mengenai taring ular berbisa tersebut dan tergores,” kata Ismail dalam surat yang diterima BantenNews.co.id, Kamis (22/8/2019).⁣

“Awalnya kondisi satpam itu biasa saja, karena katanya gigitannya itu tidak sakit. Malah sempat setelah digigit itu dia bercanda dengan temannya sambil membuat video tentang ular itu,” imbuhnya.⁣

Namun selang 10 detik, lanjut ismail, Satpam jatuh pingsan hingga dibawa ke rumah sakit Bethsaida. Namun serum anti bisa tidak tersedia di rumah sakit itu.⁣

“Selanjutnya Iskandar dibawa ke RSU Kabupaten Tangerang. Setelah tiba di RSU satpam mengalami sesak nafas dan meninggal dunia,” tandasnya.⁣

Baca Juga:Salah satu Peserta Throne Trophy Mengalami kecelakaan di 600 CC

Sumber:Bantennews

TerPopuler