KEMENAKER Panggil Semua Aplikator Bahas BHR Agar Bisa di Realisasikan Setiap Tahun -->
Jum'at, 18 April 2025

KEMENAKER Panggil Semua Aplikator Bahas BHR Agar Bisa di Realisasikan Setiap Tahun

11 Apr 2025, April 11, 2025
Foto: Wamenaker Immanuel Ebenezer


VISTORBELITUNG.COM,Ini merupakan Langkah awal bagi pemerintah untuk Melindungi Mitra Ojek Online dan semua Jasa Transportasi yang berkaitan dengan Aplikasi. 

Karena seperti yang kita ketahui selama ini, pihak aplikasi yang beroperasi di Indonesia belum dilakukan Perlindungan hukum-hukum yang jelas sebagai Mitra Aplikasi. 

"Ada Dugaan Pelanggaran-pelanggran yang dilakukan aplikasi terhadap Mitra, dari keluhan para mitra terhadap Potongan Mitra Yang Mencapai 30-40% / Transaksi Mitra"

Hal ini tentunya merugikan bagi pihak Mitra, yang selama ini sudah bekerja sama dengan aplikator. 
"Bantuan Pertama BHR untuk semua Aplikator secara Pembagian di lapangan Bisa dibilang "Gagal" Karena tidak terealisasi dengan Maksimal, banyak driver yang hanya mendapat bantuan BHR hanya Rp.50rb / Driver yang selama ini mengeluhkan sudah sejak lama bekerja di Aplikator dan memberikan Retribusi terbaik ".

Sebelumnya pemerintah sudah mengeluarkan surat edaran Kemenaker, bahwa Setiap Mitra aplikasi Seharusnya mendapatkan bantuan 1 Juta /Orang dalam informasi yang tersebar di publik. 

"Kini wamen Kemenaker Immanuel Ebenezer tengah Memanggil semua Aplikator untuk berdiskusi terkait masalah Realisasi BHR yang sebelumnya bsnyak aduan dari Driver Ojol terhadap Bantuan BHR yang diberikan tidak sesuai".

Pemerintah berencana akan meregulasi antara Mitra dan Aplikator agar dapat saling menguntungkan dan hal ini sudah menjadi Atensi Negara. 

TerPopuler